oleh

AZP Sambangi Kecamatan Lubuk Barumun Dalam Rangkaian Safari Ramadhan 1444 H

-Daerah-754 views

Padang Lawas.Mitanews.co.id | Rangkaian Safari Ramadhan 1444 H, Plt Bupati Padang Lawas (Palas) drg H Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt,.MM,.M.Si,.MH (AZP) sambangi Masjid Al-Mardiyah Pasar Latong Kecamatan Lubuk Barumun, Senin (10/04/23).

Pada kesempatan itu AZP berpesan kepada masyarakat agar terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT terlebih dalam suasana Bulan Ramadhan yang sangat indah ini. Mudah mudahan kita senantiasa mendapat kemuliaan dari-Nya.

Selain itu, AZP juga berpesan agar masyarakat terus menjaga keamanan, ketentraman dan ketenangan hingga Bulan Ramadhan usai.

" Satu Syawal 1444 H sudah di depan mata, untuk diharapkan agar seluruh masyarakat tetap menjaga keamanan, ketentraman dan ketenangan dalam menjalankan rangkaian ibadah hingga Ramadhan berakhir, Ujar AZP

Adapun tujuan safari ramadhan ini untuk meningkatkan silaturrahim antara pemerintah daerah dengan pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan seluruh lapisan masyarakat. Tandas AZP.

Rangkaian safari ramadhan 1444 H dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sajadah kepada Badan Kenaziran Masjid Raya Al-Mardhiyah Pasar Latong, menyerahkan bantuan sosial secara simbolis kepada 494 orang anak yatim dan bantuan dhuafa dari Basnaz Kabupaten Padang Lawas.

Penceramah pada kegiatan tersebut adalah Da'i muda asal Desa Tandihat Kecamatan Ulu Barumun Ustadz Rahmad Mujahid.

Dalam ceramahnya, Ustadz Mujahid mengulas Bulan Ramadhan sebagai momentum memperbanyak sujud kepada Allah SWT dan tingkatkan amal kebaikan lainnya.

Tampak hadir pada kegiatan tersebut, Anggota DPRD, Forkopimda, Sekda Arpan Nst, S.Sos, Para Staf Ahli Bupati dan Asisten, para Kepala OPD, Camat Lubuk Barumun, TP PKK Palas, para ulama dan tokoh masyarakat.(FH)

Baca Juga :
Khenoki Waruwu Pimpin Rakor Pengamanan Open Turnamen Sepak Bola Bupati Nias Barat Cup Tahun 2023