oleh

Bencana Longsor di Palas, Sekeluarga Ditemukan Sudah tidak Bernyawa

-Peristiwa-3,352 views


Bencana Longsor di Palas, sekeluarga ditemukan Sudah Tidak Bernyawa

PALAS.Mitanews.co.id ||


Empat korban longsor di Desa Harang Julu Kecamatan Ulu Sosa, Padang Lawas (Palas), Sumatra Utara, ditemukan meninggal dunia, Sabtu 23 November 2024 menjelang sore.

Keempatnya merupakan satu keluarga, berhasil dievakuasi warga, TNI/Polri, BPBD dari timbunan tanah longsor yang meratakan rumah korban. 

"Ya, sudah ditemukan keempatnya. Suami istri beserta Dua anaknya," kata Iptu Arwansyah Batubara, Kasi Humas Polres Palas. 

Keempat korban masing-masing Hermandianto, suami, (40), Lila Siregar, Istri, (32), Azra, anak, (7), Dwi, anak, (5 bulan). Korban kini disemayamkan di rumah warga, untuk selanjutnya dibersihkan dan dimakamkan. 

Sebelumnya diinformasikan, dua rumah warga Desa Harang Julu Kecamatan Ulu Sosa tertimpa longsor. Satu rumah rata, dan satu lainnya rusak berat. 

Rumah yang rata ditimpa longsor merupakan rumah korban satu keluarga meninggal. Sedang satu rumah lainnya milik Dame Harahap (45). 
Dame Harahap, Rona Pasaribu (52), Mawar Pasaribu (60), selamat dan sudah dievakuasi ke RSUD. 

Tim dan warga cukup kesulitan saat proses mengevakuasi. Hujan yang terus mengguyur menambah proses pencarian semakin sulit. 

Selain membersihkan material tanah, para relawan dan stakeholder harus berjibaku menyingkirkan pohon dan batang sawit, yang ikut terbawa longsor. Hingga sore, cuaca di Padang Lawas masih gelap dan relatif berhujan. 

Hasil pencarian korban longsor sudah ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa lagi," sebut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Padang Lawas, Amit Hadi Nasution.(FH)***

Baca Juga :
ADIL Kampanye di Ujung Batu I, Pujakesuma Palas : AZP Pemimpin Pro Rakyat

News Feed