Dihadiri Ribuan Masyarakat, Pelantikan Tim Pemenangan Paslon KEDAN Kecamatan Sorkam Barat Meriah
SORKAM BARAT.Mitanews.co.id ||
Pelantikan Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah nomor urut 1, Khairul Kiyedi Pasaribu dan Darwin Sitompul (KEDAN) Kecamatan Sorkam Barat berlangsung sukses dan meriah.
Kali ini, pelantikan Tim Pemenangan pasangan KEDAN Kecamatan Sorkam Barat tersebut dipimpin langsung oleh Calon Bupati Tapanuli Tengah Khairul Kiyedi Pasaribu didampingi Wakilnya Darwin Sitompul bersama Ketua Umum Tim Pemenangan pasangan KEDAN Ahmad Rivai Sibarani yang juga Ketua DPRD Tapanuli Tengah dan Ketua Harian Tim Pemenangan pasangan KEDAN Hazmi Arif Simatupang yang juga Ketua Partai Gerindra Tapanuli Tengah.
Pelantikan Tim Pemenangan pasangan KEDAN Kecamatan Sorkam Barat yang dihadiri ribuan masyarakat pendukung pasangan KEDAN tersebut semakin meriah, saat Artis penyanyi dari Ibu Kota Jakarta yakni Ridwan LIDA, bersama artis lainnya yakni Duo Naimarata dan Trio Deta Voice yang sengaja dihadirkan oleh paslon KEDAN itu secara bergantian menghibur masyarakat Kecamatan Sorkam Barat, dalam acara yang digelar di Lapangan Sepakbola Sorkam Kanan, Kecamatan Sorkam Barat, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, pada Senin 4 November 2024 malam.
Adapun Tim Pemenangan Pasangan Kiyedi-Darwin (KEDAN) Kecamatan Sorkam Barat yang dilantik tersebut terdiri dari Koordinator Kecamatan (Korcam), Koordinator Kelurahan (Korkel) dan Koordinator Desa (Kordes) serta Satuan Tugas (Satgas) pemenangan Pasangan Kiyedi-Darwin (KEDAN).
Hadir dalam acara tersebut, politisi Nasional yang juga Bupati Tapanuli Tengah periode 2017-2022, Bakhtiar Ahmad Sibarani, Ketua DPRD Tapanuli Tengah dari Fraksi NasDem Ahmad Rivai Sibarani bersama Sejumlah anggota DPRD Tapteng baik yang masih aktif maupun yang baru terpilih pada hasil Pileg 2024 lalu dari parpol pengusung dan pendukung pasangan KEDAN. Kemudian para Pimpinan Partai Politik (Parpol) pengusung dan pendukung pasangan KEDAN beserta jajaran pengurus, diantaranya dari Gerindra, Golkar, Demokrat, NasDem, dan PSI, serta Ketua Gibran Center Tapanuli Tengah dan Ormas GRIB jaya Tapanuli Tengah.
Mengawali sambutannya, Bakhtiar Ahmad Sibarani mengajak seluruh masyarakat Tapteng, khususnya masyarakat Sorkam Barat untuk bersama-sama memilih dan memenangkan pasangan putra daerah, nomor urut 1, yakni Khairul Kiyedi Pasaribu dan Darwin Sitompul (KEDAN).
Karena menurutnya, apapun yang terjadi di Tapteng ini, hanya putra daerahlah yang mengetahui dan merasakannya, bukan mereka yang tiba-tiba datang dari daerah lain seolah-olah merekalah yang lebih baik.
"Kita sama-sama cinta dengan kampung halaman kita ini. Hita do nuaeng, Hita do marsogot, Hita do haduan, Hita juo do salelengna (kitanya sekarang, kitanya besok, kitanya yang akan datang dan kita juganya selamanya). Yang lain itu hanya datang dan pergi, tetapi kalau kita akan selalu berada di kampung halaman kita ini. Oleh karena itu, mari kita satukan hati dan pilihan kita untuk mencoblos dan memenangkan Paslon KEDAN nomor urut 1, di Pilkada Tapteng tanggal 27 November 2024 nanti. Melihat antusias masyarakat Sarudik yang hadir malam ini, saya yakin, 80 persen masyarakat akan memilih dan memenangkan pasangan KEDAN di Kecamatan Sorkam Barat ini,” ungkap Bakhtiar yang disambut tepuk tangan ribuan masyarakat Sorkam Barat yang hadir memadati lokasi acara tersebut.
Lebih lanjut, politisi muda asal Kota Bertuah Barus itu meyakinkan masyarakat bahwa tujuannya mendukung penuh pencalonan Kiyedi-Darwin sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah bukan karena ingin berkuasa di Kabupaten Tapanuli Tengah ini, melainkan karena melihat sosok pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tapteng nomor urut 1 ini yang dinilai lebih baik dan mampu untuk membangun Tapteng yang berkemajuan.
“Ada yang bilang bahwa pak Bupati Kiyedi kita ini adalah anak buah si BS. Kalau dari Partai, benar dan dari umur juga benar. Tapi kalau saya mau, kenapa bukan keluarga saya yang saya majukan jadi Bupati, kenapa mesti mereka yang saya dukung. Karena saya lihat mereka berdua ini adalah orang baik, dan mereka saya pastikan bisa membangun Tapteng ini lebih maju lagi serta lebih mampu membangun Tapteng ini daripada saya,” ungkapnya sembari mengatakan agar yang lain bersabar, karena yang menang nanti adalah pasangan KEDAN.
Bupati Tapteng periode 2017-2022 ini juga memastikan bahwa pasangan KEDAN ini merupakan putra asli Kabupaten Tapanuli Tengah, yang seluruh hidupnya akan diabdikannya untuk masyarakat Tapanuli Tengah.
“Pasangan Kiyedi - Darwin ini lahir dan besar di Kabupaten Tapanuli Tengah. Mereka juga bekerja dan tinggal di Tapanuli Tengah ini, bahkan meninggalpun akan dikubur di Tapanuli Tengah yang kita cintai ini, beda sama yang lain-lain itu,” ungkapnya.
Bakhtiar pun mengungkapkan bahwa kalau pasangan KEDAN menang, mereka akan kembali mengadakan tali asih dan zakat setiap tahunnya yang akan diberikan kepada masyarakat kurang mampu, baik menjelang Natal maupun Idul Fitri.
“Saya telah sampaikan kepada mereka berdua ini (pasangan KEDAN_red), kalau ada bantuan pemerintah, utamakan dulu para pendukungmu ini khususnya yang kurang mampu, karena merekalah yang telah berjuang untukmu. Kemudian pasangan KEDAN ini juga berjanji bahwa tali asih Natal akan diberikan dan ditambah dari sebelumnya Rp300.000 menjadi Rp500.000 bagi masyarakat yang kurang mampu. Begitu juga dengan zakat,” kata Bakhtiar sembari menambahkan bahwa pasangan KEDAN akan menjalankan kembali program kerja yang pernah berjalan dengan baik saat dia menjadi Bupati bersama Darwin Sitompul sebagai Wakil Bupati Tapteng yang selama 2 tahun ini sudah tidak lagi berjalan.
Selain itu, dia juga yakin kalau program tersebut akan berjalan, karena dari 35 jumlah anggota DPRD Tapanuli Tengah, 31 diantaranya adalah merupakan pendukung pasangan KEDAN.
Bakhtiar juga mengingatkan masyarakat Tapanuli Tengah agar memilih pemimpin yang sayang dengan wanita, karena wanita itu harus disayangi dan dilindungi, bukan disakiti dan dikasari.
Sementara itu, Di hadapan ribuan masyarakat yang hadir memadati lapangan sepakbola Sorkam Kanan tersebut, pasangan Kiyedi-Darwin kembali menegaskan bahwa hanya putra daerah lah yang mengerti apa yang diinginkan masyarakat di daerahnya dan bagaimana cara membangun kampung halamannya. Karena kalau hanya sebatas berjanji-janji akan membangun, siapa saja bisa mengatakannya.
“Saya bersama Pak Darwin sudah menunjukkan apa yang sudah kami kerjakan dan perbuat untuk Kabupaten Tapanuli Tengah ini. Sedangkan yang mengatakan putra daerah tidak memiliki visi-misi yang jelas, apa yang sudah diperbuatnya di Tapteng ini?” tanya Kiyedi dalam orasi politiknya.
Melihat antusias masyarakat yang selalu ramai di setiap acara-acara pelantikan tim pemenangan KEDAN Kecamatan tersebut, Khairul Kiyedi Pasaribu yakin bahwa pada tanggal 27 November 2024 nanti, Paslon KEDAN akan menjadi pemenang Pilkada Tapteng 2024.
“Biarkan sajalah mereka berbicara apa tentang KEDAN, tetapi masyarakat dapat melihat apa yang sudah kami kerjakan dan apa yang sudah dikerjakan oleh Bapak Bakhtiar Sibarani bersama dengan Bapak Darwin Sitompul saat memimpin Tapanuli Tengah ini. Tanpa adanya kolaborasi yang baik antara Eksekutif dan Legislatif, mustahil sinergitas dan pembangunan akan terlaksana dengan baik,” ucapnya.
Lebih lanjut, Putra kelahiran Hutabalang Kecamatan Badiri ini pun menegaskan bahwa akan melanjutkan program-program yang menyentuh masyarakat di masa kepemimpinan Bakhtiar Sibarani dan Darwin Sitompul, seperti pemberian tali kasih di saat Natal dan Tahun Baru, Pembagian Zakat, Beasiswa berprestasi untuk anak-anak Tapteng yang kurang mampu, Bansos untuk abang-abang becak, Program Bedah rumah, dan masih banyak lagi program-progam positif lainnya.
“Intinya apa yang baik di masa kepemimpinan pak Bakhtiar dan pak Darwin saat itu, akan kembali kami lanjutkan. Karena kita tahu bahwa program-program itu bersentuhan langsung kepada masyarakat dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Kita tidak sembarangan dalam menjalankan usulan masyarakat yang tidak mungkin bisa kami laksanakan. Karena kita tidak seperti orang lain yang semuanya mengiyakan apa yang diminta oleh masyarakat, padahal tidak akan bisa mereka laksanakan,” pungkasnya.
Sedangkan Darwin Sitompul dalam kesempatan tersebut mengungkapkan bahwa masyarakat Sorkam Barat pasti sudah merasakan buah dari hasil pembangunan di masa kepemimpinannya bersama Bakhtiar Ahmad Sibarani.
“Intinya, jika memang kami tidak pernah berbuat yang baik selama ini, mana mungkin kami berani untuk maju mencalon lagi. Dan tidak mungkin masyarakat sebanyak ini mau hadir untuk menyaksikan pelantikan tim pemenangan KEDAN. Kami yakin masyarakat dapat melihat mana yang sudah berbuat dan mana yang hanya berangan-angan. Oleh karena itu, mari kita satukan hati dan pilihan kita untuk mencoblos dan memenangkan pasangan KEDAN, Paslon nomor urut 1, di Pilkada Tapteng, di tanggal 27 November 2024 nanti,” ungkapnya seraya mengajak masyarakat untuk mencoblos dan memenangkan paslon KEDAN.(MN.16)***