oleh

Kadis Pertanian Rohul Bungkam Soal Dugaan Penyelewengan Pupuk Subsidi

-Daerah-1,346 views

ROHUL.Mitanews.co.id | Dalam Waktu Dekat Ini Ketua LPK (Lembaga Pemberantasan Korupsi) Provinsi Riau yang diketuai Miswan akan menyurati Kepala Dinas Pertanian Hortikultura di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

Kepada Awak media MitaNews saat menyambangi kekantor DPD LPK yang beralamat di jalan Handayani no 4B Sidomulyo Pekan Baru pada Senin (7/02).
Menjawab maraknya penyelewangan pupuk subsidi di Kabupaten Rokan Hulu Miswan sebagai Ketua LPK sudah konfirmasi Kadis Pertanian Rohul via Handphone (seluler) akan tetapi tidak ada jawaban alias bungkam.

Untuk itu Miswan mengatakan dalam waktu dekat akan melayangkan surat guna mempertanyakan Kepala Dinas Pertanian Rokan Hulu.

Tentang maraknya penyelewengan pupuk sekaligus mengkonfirmasi soal pupuk apakah sudah tepat sasaran pupuk bersubsidi dan penggunaannya serta penyalurannya.

Sebagaimana yang diketahui ada beberapa daerah Kepala Dinas Pertaniannya sudah diperiksa oleh Kejaksaan Negeri seperti Kadis pertanian Kabupaten Kampar dan Kabupaten Siak. Untuk itu kami sebagai lembaga pemberantasan korupsi kata Miswan menduga kalau Dinas Pertanian Rohul juga terlibat.

Apalagi banyaknya laporan dari masyarakat (kelompok tani) kepada LPK tidak mendapatkan pupuk bersubsidi.
Bahkan pupuk subsidi menghilang.

Untuk itu sebagai ketua Lembaga Pemberantasan Korupsi Miswan akan melakukan langkah dengan menyurati Dinas Pertanian Rohul untuk menanyakan Pupuk Urea atau Pupuk Npk Pupuk tersebut apakah juga sudah sesuai alokasi pupuk bersubsidi anggaran 2023.(Fauzi)

Baca Juga : Tamu dan Peserta HPN 2023 Tiba, Edy Rahmayadi: Selamat Datang di Sumut

News Feed