Kepedulian Al-Hidayah Jabar: Bantuan Logistik Disambut Hangat di Posko Longsor Cisarua
BANDUNG BARAT.Mitanews.co.id ||
Sebagai bentuk kepedulian terhadap korban bencana tanah longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, DPD Pengajian Al-Hidayah Provinsi Jawa Barat turut serta dalam aksi kemanusiaan dengan menyalurkan bantuan logistik bagi masyarakat terdampak. Rabu, 28 Januari 2026.
Ketua DPD Pengajian Al-Hidayah Provinsi Jawa Barat, Hj. Metty Triantika, S.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata solidaritas dan empati terhadap saudara-saudara yang sedang mengalami musibah. “Kami hadir untuk meringankan beban para korban dan mendukung proses pemulihan pascabencana. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan semangat baru bagi mereka,” ujar Metty.
Bantuan yang disalurkan meliputi kebutuhan pokok seperti air mineral, beras, perlengkapan dapur, dan logistik lainnya. Penyaluran dilakukan bersama relawan dan tim lapangan yang telah berkoordinasi dengan pihak terkait di lokasi terdampak.
Rudy Praja, yang turut mendampingi dalam penyaluran bantuan, menambahkan bahwa kedatangan tim DPD Pengajian Al-Hidayah disambut hangat oleh para petugas posko dan masyarakat setempat. “Kami diterima dengan baik, penuh kehangatan dan rasa syukur. Ini menjadi bukti bahwa solidaritas dan kepedulian sosial sangat berarti di tengah situasi sulit seperti ini,” ungkap Rudy.
Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Dr. H. Tb. Ace Hasan Syadzily, M.Si, yang turut mendorong sinergi antara organisasi keagamaan dan partai politik dalam aksi kemanusiaan.
DPD Pengajian Al-Hidayah menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam kegiatan keagamaan, tetapi juga dalam misi sosial dan kemanusiaan. Kepedulian terhadap sesama menjadi nilai utama yang terus dijaga dan diwujudkan dalam berbagai bentuk aksi nyata. ***
Baca Juga :
Polres Sergai Musnahkan 13.892 Gram Ganja
