oleh

Memeriahkan HUT RI ke-77, 5 Siswa MTs-N Palas Raih Juara Lomba 5 K

-Pendidikan-1,469 views

Padanglawas.Mitanews.co.id | Sebanyak lima siswa dan siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTs-N) 1 Padanglawas (Palas) raih prestasi juara 1sampai 5 lomba lari 5 K yang digelar Pemda Palas, Minggu (14/08/2022).

Kegiatan lomba lari 5 K yang digelar Pemda Palas untuk tingkat pelajar setingkat SMP sederajat mengambil titik start dari depan Kantor Kwarcab Pramuka Palas menuju titik finish Kantor Dinas Pertanian dilokasi Pasar Latong, Kecamatan Lubuk Barumun.

Kegiatan lomba lari dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 dan Hari Jadi Kabupaten Palas digelar Pemda dengan tema "Pulih Lebih Cepat,Bangkit Lebih Kuat".

Kepala MTs-N 1 Palas, Hj. Mahnidar Azwarni Nasution S.Ag mengatakan, moment  perlombaan ini menjadi ajang untuk menguji ketangkasan siswa dalam olahraga lomba lari tingkat pelajar.

"Kita mengapresiasi kegiatan lomba lari 5 K ini untuk melahirkan bibit -bibit olahragawan yang berkualitas. Dari segi kesehatan juga bermanfaat bagi kesehatan jasmani sebagai olahraga positif," katanya.

Dikatakan, kelima peserta didiknya yang meraih prestasi juara  lomba lari 5 K  untuk kategori putra meraih juara1 Rivaldo Dalimunthe, Juara 2 Fatih Natama Daulay dan Juara 3 Hafizh M Alzikri.

Sedangkan untuk kategori putri, meraih Juara 4 atas nama Indriani sartika dan Juara 5 diraih Amma Sa'adah Hasibuan, terang Mahnidar.

"Atas nama madrasah dan guru -guru memberikan apresiasi kepada siswa yang meraih prestasi karena mampu berkompetisi dengan baik untuk menoreh prestasi juara 1 sampai 5 di ajang lomba lari 5 K," ujarnya.

Ia berharap, kepada siswa untuk terus berlatih dengan baik untuk meraih prestasi lebih tinggi ditingkat ajang provinsi bahkan nasional yang mengharumkan nama MTs-N 1 Palas, pungkasnya.(FH)

Baca Juga : Hadiah Utama Doorprize Gowes Sepeda Santai, Boru Harahap Menangkan 1 Unit Yamaha Freego

News Feed