oleh

Mendagri “Buka Kartu” Soal Penempatan Fatoni Pj Gubsu dan Hassanudin ke NTB

-Daerah-1,142 views


Mendagri “Buka Kartu” Soal Penempatan Fatoni Pj Gubsu dan Hassanudin ke NTB

JAKARTA.Mitanews.co.id ||


Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian “buka kartu” soal penempatan Agus Fatoni menjadi Pj Gubsu menggantikan Hassanudin yang dikirim ke NTB.

“Bukan hanya karena Pilkada saja. Namun mereka berdua dipercaya mampu mengemban amanah besar, yakni PON ke-21 di Sumut dan MotoGP di Mandalika NTB,” jelas Tito pada acara pelantikan tiga Pj gubernur, Senin 24 Juni 2024 di Jakarta.

Ketiganya, Dr Drs H Agus Fatoni MSi menjadi Pj Gubernur Sumut (Gubsu), Dr H Hassanudin Pj Gubernur NTB dan Elen Setiadi SE MSE menjadi Pj Gubernur Sumsel.

Tito menggambarkan kalau tentang memberi kontribusi agar Pilkada damai, aman dan lancar, hal itu sudah merupakan tugas utama semua penjabat kepala daerah.

Namun untuk Sumut dan NTB, lanjutnya masing-masing tugas besar tersebut memerlukan pejabat yang handal. Setelah melalui analisis dan evaluasi panjang, mereka berdua dipercaya untuk itu. Ini tugas berat karena evennya bersamaan di bulan September nanti.

Khusus Sumut katanya, antara lain karena Agus Fatoni ahli keuangan dan anggaran diharapkan mampu mendorong PON ke-21 akan sukses. Penyelenggaraan PON memang memerlukan penanganan penganggaran yang baik.

Namun terlepas dari itu, Mendagri “buka kartu utama” yang paling mendasar sehingga terjadi pergeseran ini karena Pj Gubernur NTB HL Gita Ariadi berkeinginan maju Pilgub sehingga pihaknya memberikan kesempatan untuk menggunakan hak politik itu.

Jadi kata Mendagri ini sebenarnya penyebab utama adanya pergeseran itu dan baru lah kemudian dilakukan evaluasi yang panjang tersebut.

Agus Fatoni yang sebelumnya Pj Gubernur Sumsel menggantikan Dr Hassanudin yang juga dilantik kemudian menjadi Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB).

Untuk Pj Gubernur Sumsel pengganti Agus Fatoni, yang jabatan eselon 1 definitifnya Dirjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri, adalah Elen Setiadi SE MSE, Staf Ahli Menko Perekonomian.

Hadir di acara ini Sekdaprov Sumut Arief S Trinugroho bersama Forkopimda Sumut. Juga hadir Forkopimda Sumsel dan NTB.

Dr Hassanudin dilantik menjadi Pj Gubsu pada 5 September 2023 menggantikan H Edy Rahmayadi yang berakhir masa jabatannya periode pertama bersama Wagubsu H Musa Rajekshah.

Agus Fatoni adalah kelahiran Bahuga Way Kanan Lampung pada 6 Juni 1972. Alumni STPDN angkatan ke-3 dan S2 maupun S3 di Universitas Padjadjaran Bandung ini selain menjadi Pj Gubernur Sumsel juga permah menjabat Pjs Gubernur Sulut.(MN.01)***

Baca Juga :
Sambut Hari Bhayangkara ke 78, Polres Tapteng Gelar Upacara Ziarah di TMP Sibolga

News Feed