P. SIDIMPUAN,Mitanews.co.id ||
Alhamdulillah...pada momentum Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Kota Padangsidimpuan, Kamis (17/08/2023), Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Padangsidimpuan ukir sejumlah prestasi gemilang yang sangat membanggakan.
Prestasi berupa Juara I deville diraih barisan Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTsN 1 Padangsidimpuan dengan Pembina Rizki Bahar Tampubolon, SH, Juara Harapan II diraih barisan deville Pramuka MTsN 1 Padangsidimpuan dengan Pembinanya, Abdul Rahman Tanjung S.Pd,, Juara Harapan I tik-tok Kemerdekaan, Pembinanya, Masziana Simatupang S.Pd.
Kemudian Juara Harapan II mirip Pahlawan HUT RI yang ke 78 Kota Padangsidimpuan, WKM Kesiswaan, Muhammad Taufik Arham YS, S. Pd dan Juara II Guru MTsN 1 Padangsidimpuan bidang Poster HUT RI yang diadakan Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol, yang diraih Wildan Saleh, S.Pd.
Kepala MTsN 1 Padangsidimpuan, Hj. Asriana, M. Ag terkait prestasi gemilang yang diraih Madrasah dipimpinnya mengucapkan terima kasih kepada seluruh Pembina, dan WKM Kesiswaan, dengan jerih payahnya prestasi itu bisa terukir tahun ini.
"Juga Selamat dan Sukses kepada para siswa dan pembina atas prestasi yang terukir pada momentum HUT RI Ke-78, semoga MTsN 1 Padangsidimpuan semakin maju. MTsN 1 Padangsidimpuan is The Best... Alloh Akbar Walillaahil Hamd," kata Hj. Asriana yang di wajahnya juga terlihat kegembiraan atas capaian prestasi tersebut.
Itu artinya, tambah Asriana capek dan lelah yang dirasakan sebelumnya terobat sudah berkat prestasi gemilang yang wajib disyukuri dengan terus mengukir prestasi lainnya baik akademik maupun non akademik.
"Itu tugas kita sebagai lembaga pendidikan, terutama lembaga pendidikan yang sifatnya Madrasah yang tugasnya menciptakan pelajar dan generasi penerus yang berakhlaqul karimah. Selain itu harus mampu menciptakan insan-insan yang siap bersaing di era teknologi yang semakin canggih ini. (MN.03).
Baca Juga :
Bupati Pelalawan IRUP Peringatan HUT RI ke-78 Tahun 2023