Ny. Henny Heridawaty Baharuddin Bangun Jembatan Kolaborasi dari Batu Bara ke Sabang
BATU BARA.Mitanews.co.id ||
Suasana hangat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Pendopo Wali Kota Sabang, saat Tim Penggerak PKK Kabupaten Batu Bara yang dipimpin oleh Ketua TP PKK Ny. Henny Heridawaty Baharuddin melakukan kunjungan kerja ke Kota Sabang, Pulau Weh, Rabu 16 Juli 2025.
Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam membangun sinergi lintas daerah, terutama dalam program pemberdayaan masyarakat dan penguatan jejaring organisasi perempuan. Rombongan PKK Batu Bara disambut langsung oleh Wali Kota Sabang Zulkifli H. Adam dan Ketua TP PKK Kota Sabang Ny. Nuri Zulkifli, bersama Wakil Ketua TP PKK, jajaran pengurus, serta perwakilan instansi pemerintah Kota Sabang.
Turut mendampingi Ketua TP PKK Batu Bara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Zamzamy Elwadiip, Sekretaris Daerah Kabupaten Batu Bara Norma Deli Siregar, serta pengurus TP PKK Kabupaten Batu Bara lainnya.
Dalam sambutan yang disampaikan mewakili Ketua TP PKK Kota Sabang, Wali Kota Sabang menyampaikan apresiasi atas kunjungan TP PKK Batu Bara ke Sabang, kota yang berada di ujung barat Indonesia dan dikenal dengan ikon wisata Kilometer Nol serta keindahan lautnya.
“Kunjungan ini bukan sekadar seremoni, melainkan langkah nyata untuk mempererat hubungan antar daerah serta berbagi inspirasi dalam program pemberdayaan masyarakat,” ujar Zulkifli.
Pada acara puncak, kedua belah pihak saling menyerahkan cendera mata khas daerah masing-masing, sebagai simbol persahabatan dan komitmen kerja sama. Produk unggulan lokal dari Batu Bara dan Sabang juga dipamerkan, menunjukkan potensi budaya dan ekonomi daerah yang bisa dikembangkan bersama.
Ketua TP PKK Kabupaten Batu Bara, Henny Heridawaty Baharuddin, menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi bagian dari strategi perluasan jejaring dan pertukaran praktik terbaik antar daerah.
“Kolaborasi lintas daerah seperti ini penting untuk mendorong peran aktif PKK dalam pembangunan keluarga dan masyarakat, baik di tingkat daerah maupun nasional,” kata Henny.
Ia menambahkan, sinergi TP PKK antar wilayah dapat mempercepat pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), terutama dalam hal kesejahteraan keluarga, ketahanan pangan, pemberdayaan perempuan, dan pelestarian budaya lokal.
Kunjungan kerja ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan TP PKK Kabupaten Batu Bara Tahun 2025, yang menargetkan penguatan kapasitas organisasi melalui studi banding, kemitraan daerah, dan pertukaran program kerja efektif di seluruh Indonesia.(MN.01)***
Baca Juga :
Bupati Asahan Tutup Jambore Posyandu