oleh

Perdana di Kecamatan Bintang Bayu, 1244 Paket MBG dari Dapur SPPG Uneka Didistribusikan

-Daerah-188 views

Perdana di Kecamatan Bintang Bayu, 1244 Paket MBG dari Dapur SPPG Uneka Didistribusikan

SERGAI.Mitanews.co.id ||


Paket Makan Bergizi Gratis (MBG) dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Ujung Negeri Kahan (Uneka), perdana didistribusikan ke lima lokasi di wilayah Kecamatan Bintang Bayu Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Senin 27 Oktober 2025.

Pantauan media di lokasi, sebanyak 1244 paket MBG didistribukan dari dapur SPPG Uneka diangkut dengan dua mobil box sejak pagi kelima Sekolah Dasar atau sederajat, tiga Taman Kanak-kanak dan SMP Negeri 1 Bintang Bayu.

Menurut Kepala SPPG Uneka, Zainul Akbar, ST pihaknya mulai hari ini mendistribusikan sebanyak 1247 paket MBG untuk lima titik.

"Hari ini, kami menyediakan paket MBG terdiri dari nasi putih, ayam saus mentega, tempe mendoan, tumis wortel buncis dan buah kelengkeng," ujar Akbar saat berada di MIN 1 Sergai.

Pelaksanaan perdana itu sendiri dipantau langsung oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Bintang Bayu. Rangkaian monitoring dimulai dari pengecekan lokasi Satuan SPPG di Desa Uneka, kemudian dilanjutkan ke sekolah atau Taman Kanak-kanak.

Camat Bintang Bayu, Alfian Purba, SE, bersama Seri Ulina Br Kembaren, SKM (Kasi Kesehatan Lingkungan dan Promosi Kesehatan Dinas Kesehatan saat berada di MIN 1 Sergai menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap program MBG yang digagas pemerintah pusat.

Alfian Purba menegaskan pengawasan langsung dilakukan untuk memastikan kelancaran dan efektivitas program.

“ Maksud kami monitoring langsung di SPPG dan sekolah adalah untuk memastikan program ini berjalan lancar dan sukses,” ujar Alfian kepada wartawan.

Sementara Seri Ulina Br Kembaren, SKM (Kasi Kesehatan Lingkungan dan Promosi Kesehatan Dinas Kesehatan didampingi Kapuskesmas Bintang Bayu, Tanti Aliarma Siregar, SKM, berharap program MBG dapat berlangsung secara berkelanjutan dan menjadi bagian dari upaya mewujudkan visi Presiden Prabowo Subianto dalam mencetak generasi emas Indonesia 2045.

“Kami ingin anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang cerdas, sehat, dan menjadi harapan bangsa di masa depan, terlebih ditengah keluarga dan masyarakat ," ucap Ulina.

Antusiasme tinggi terlihat dari para siswa dan guru yang menyambut program ini dengan gembira. Para siswa tampak bersemangat menikmati makanan bergizi yang disediakan secara gratis.

Nadia siswa SD kelas VI Uneka berkomentar, " senang pak MBG sudah hadir, makanannya enak. Lain lagi Arja siswa SD yang sama
dengan penuh senyum dengan logat jawa ia mengatakan " enak pak, iwake gedi yang artinya enak pak ikan ayamnya besar".

Lain lagi Annisa Aprilia siswi kelas 2-A MIN 1 Sergai, bersama temannya ia menyampaikan terimakasih kepada Presiden Republik Indonesia atas program makan bergizi gratis.

" Alhamdulillah, MBG telah membantu kami untuk bisa lebih fokus belajar tanpa ada khawatir tentang makanan," ucap Annisa.

Pada launching tersebut, tampak Kepala MIN 1 Sergai, Rudi Batubara, S.Pd.I, para staf Puskesmas, Kapos Bintang Bayu Aiptu Deni Setiawan, Babinsa Serda Dedy Satria, dan para guru. (mn.44)***

Baca Juga :
Bupati Asahan Bersama Ribuan Peserta Meriahkan TNI PRIMA RUN