Resmi Dilantik Presiden Prabowo Subianto, Wali Kota Sibolga Akhmad Syukri Nazry Penarik Siap Jadikan Sibolga Lebih Baik
JAKARTA.Mitanews.co.id ||
Akhmad Syukri Nazry Penarik dan Pantas Maruba Lumbantobing resmi dilantik Presiden Prabowo menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga periode 2025-2030, pada Kamis 20 Februari 2025 pagi di Istana Presiden Republik Indonesia (RI) di Jakarta.
Usai acara pelantikan, Wali Kota dan Wakil Wali Kota bersama dengan istri dan keluarga mengadakan acara syukuran di rumah makan Plataran Dharmawangsa, Jakarta.
Hadir dalam acara tersebut, mantan Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani, Anggota DPR RI dari NasDem, H Muslim Ayub dan istri, mantan Pj Bupati Tapteng, Elfin Elyas Nainggolan, Anggota DPRD Sumatera Utara Rahmansyah Sibarani, Ketua DPRD Sibolga Ansyar Afandi Peranginangin, Wakil Ketua DPRD Sibolga Jamil Zeb Tumory, Sekda Kota Sibolga Junaedi Tanjung, sejumlah anggota DPRD Sibolga dan pimpinan OPD Sibolga serta undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wali Kota dan Wakil Wali Sibolga Akhmad Syukri Nazry Penarik dan Pantas Maruba Lumban Tobing mengucapkan rasa Syukur dan terima kasih atas dukungan yang disampaikan oleh masyarakat Sibolga dalam Pilkada kemarin, sehingga mereka terpilih menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga.
“Kami akan bekerja mewujudkan apa yang menjadi visi dan misi kami saat kampanye kemarin. Untuk itu kami mengajak seluruh lapisan masyarakat Kota Sibolga baik yang mendukung maupun tidak, agar kita bersama-sama membangun Kota Sibolga. Pilkada sudah selesai, mari kita bersatu kembali,” kata Syukri dan Pantas.
mereka yakin, dengan semangat kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat, maka Kota Sibolga di bawah kepemimpinan mereka lima tahun ke depan akan berubah lebih baik.
Tak lupa, Syukri juga mengucapkan terima kasih kepada Bakhtiar Ahmad Sibarani yang menjadikan dirinya sebagai Wali Kota Sibolga. Tanpa dukungan dari Bakhtiar, dia yakin bahwa dirinya tidak akan berdiri seperti sekarang ini.
“Bapak Bakhtiar Sibarani ini sudah saya anggap sebagai orang tua saya sendiri sebab saya tidak punya Bapak lagi. Perhatian dan dukungan beliau sangat luar biasa kepada saya, sehingga saya bisa menjadi seperti sekarang ini. Jujur, saya tidak pernah terpikir jadi Wali Kota, tetapi dengan dukungan dari beliau, derajat saya dan keluarga diangkatnya. Untuk itu saya sampaikan ucapan terima kasih dan salam hormat saya untuk Bapak Bakhtiar Ahmad Sibarani dan ibu,” ucapnya haru.
Hal senada juga disampaikan oleh Wakil Wali Kota Sibolga, Pantas Lumbantobing. Dukungan dari Bakhtiar Sibarani sangat luar biasa menjadikan dirinya menjadi Wakil Wali Kota di periode pertama dan di periode kedua ini.
Di kesempatan itu, Muslim Ayub Anggota DPR RI dalam sambutannya berjanji siap membantu Wali Kota Sibolga untuk membawa ‘kue’ pembangunan dari pemerintah pusat ke Sibolga.
“Selain kita satu partai, hubungan baik saya dengan Pak Bakhtiar Sibarani terus terjalin hingga sekarang. Kami dari fraksi NasDem di DPR RI siap membantu dan bekerja sama dengan Pak Wali Kota Sibolga untuk menjadikan Sibolga lebih baik,” janjinya.
Bakhtiar Ahmad Sibarani dalam sambutannya berpesan kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota, agar selalu kompak dan jangan mau terpecah belah. Karena kunci dalam membangun suatu daerah adalah kekompakan. Kalau sudah bertengkar maka akan mandeklah Pembangunan Kota Sibolga.
Dia yakin, dengan sosok Syukri Penarik yang pernah menjadi ajudannya, dan sosok Pantas Lumbantobing, Sibolga akan dijadikan menjadi Kota yang lebih baik dan lebih maju. Dia juga tidak akan mencampuri pemerintah Kota Sibolga.
“Saya tegaskan kepada Bapak/Ibu dan OPD yang hadir, saya tidak akan mencampuri urusan pemerintah di Kota Sibolga, sama dengan periode sebelumnya (Jamal-Pantas). Biarlah Pak Wali dan Pak Wakil yang mengurusnya, karena saya yakin mereka berdua mampu dan bisa,” tegasnya.
Acara syukuran itu diakhiri dengan pemberian upah-upah kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota beserta keluarga oleh Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama keluarga dan juga sahabat-sahabat dari Wali dan Wakil Wali Kota Sibolga dan foto bersama.(MN.16)***
Baca Juga :
Bupati dan Wabup Nias Dilantik Oleh Presiden RI