oleh

TNI bersama Polres Palas Gelar Patroli Presisi Skala Besar

-Hukum-1,203 views

Padang Lawas.Mitanews.co.id | Guna mewujudkan Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Siskamtibmas) yang kondusif, TNI bersama Polres Padang Lawas (Palas) gelar Patroli Presisi Skala Besar, Sabtu malam (03/12/2022).

Patroli Presisi digelar di jalan Ki Hajar Dewantara, jalur dua Sibuhuan, Simpang SPBU jalur dua Sibuhuan, Jalan Lintas Sibuhuan - Binanga yang dipimpin Kasat Samapta AKP M Husni Yusuf SH bersama Ipda Feriko Susfanata (Padal), TNI tiga Personil, Polres Palas delapan Personil.

"Kegiatan Patroli Presisi Skala Besar sesuai dengan Surat Perintah Kapolres Padang Lawas Nomor : Sprin / 479 / XI / OPS.2. / 2022 tanggal 3 Desember 2022," Ujar Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan S.I.K,.M.Si melalui Kasat Samapta AKP Muhammad Husni Yusuf SH, Minggu (04/12/2022).

Lebih lanjut terang Kasat, Patroli dilaksanakan menggunakan Randis R4 di seputaran Jalan Sibuhuan dengan cara bertindak melaksanakan Patroli serta memantau arus lalulintas, situasi Kamtibmas sehingga tercipta keamanan, ketertiban yang kondusif.

Dalam Pelaksanaan Patroli skala besar dilakukan penertiban dan penyampaian pesan pesan Kamtibmas kepada masyarakat pengguna Jalan agar mematuhi undang - undang Lalulintas Serta dilakukan pembubaran terhadap pemuda yang akan melaksanakan balap liar di jalur dua Sibuhuan.(FH)

Baca Juga : Ratusan Masyarakat hadiri Penutupan Festival Nasyid, Qoriah dan Qurro se-Kabupaten Palas

News Feed