oleh

Turnamen Mini Soccer SSB Pareban Upaya Kembangkan Sepak Bola Usia Dini

-Pendidikan-1,845 views


Turnamen Mini Soccer SSB Pareban Upaya Kembangkan Sepak Bola Usia Dini

PALAS.Mitanews.co.id ||


Turnamen mini soccer Sekolah Sepak Bola (SSB) Pareban digelar sebagai upaya untuk mengembangkan sepak bola usia dini.

Hal itu ditegaskan Ketua Panitia Pelaksana, Tukar Nasution saat ditemui disela-sela pelaksanaan turnamen SSB Pareban, di lapangan mini soccer SSB Pareban, Desa Matondang, Kecamatan Ulu Barumun, Kabupaten Padang Lawas (Palas), Selasa 2 Juli 2024.

Panitia memeriksa kelengkapan pemain sebelum bertanding

Hari kedua pelaksanaan turnamen SSB Pareban sudah memasuki pertandingan di fase grup sehingga dua tim disetiap grup akan kembali bertanding di fase perempat final.

Kepala SSB Pareban, Ahmad Suhendri Hasibuan didampingi pendiri, Sulhan Rangkuti menyebut turnamen mini soccer SSB Pareban digelar agar anak-anak belajar untuk bermain layaknya pemain profesional.

Antusias peserta dalam mengikuti turnamen

" Para peserta tidak hanya diajarkan seputar teknis bermain sepakbola yang benar, tetapi yang lebih penting adalah mengajarkan kerja keras, saling menghargai, semangat kerja sama, jujur, dan sportif kepada mereka," sebutnya.

ini juga adalah salah satu bentuk sumbangsihnya sebagai putra daerah untuk bagaimana memajukan dan mengembangkan potensi anak usia dini dalam hal bidang olahraga. “Insyaallah akan terus berlanjut, tiap tahun kita akan adakan,” ujarnya.

Salah satu peserta turnamen SSB Pareban

Selain itu, ia juga mengimbau kepada para orang tua agar anaknya didukung, sebab ia berpikir, ketimbang anak-anak bermain gadget (handphone) di rumah lebih baik di dorong dalam bidang olahraga sepak bola.

“Saya ingin orang tua lebih mendukung anaknya lagi untuk bermain bola, dalam artian fokuskan untuk bermain bola ketimbang main handphone di rumah. Itu saja saya minta, karena tidak bisa dipungkiri kalau tidak main bola pasti main handphone di rumah,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu manager tim, Muhammad Fadhli mengapresiasi pelaksanaan turnamen ini. Menurutnya minimnya turnamen sepakbola usia dini di Palas menyebabkan keahlian anak-anak sulit dikembangkan.

Sehingga dengan turnamen yang ia harapkan akan digelar rutin bisa menjadi wadah untuk anak-anak menunjukkan skill permainan terbaiknya.

Pada turnamen ini, 19 tim dibagi kedalam empat grup. Kick off sekaligus babak penyisihan dimulai pada hari ini, Minggu 30 Juni 2024 dan Selasa 2 Juli 2024. Kemudian pada hari Selasa 3 Juli akan dilanjutkan babak perempat final sekaligus acara puncak.

Para pemenang pada turnamen ini nantinya akan diberikan hadiah berupa uang pembinaan, piala dan masing-masing tim akan diberikan sertifikat keikutsertaan.(FH)

Baca Juga :
Lepas Kontingen Sergai ke POPPROVSU, Bupati Darma Wijaya Ingatkan Soal Sportivitas

News Feed