oleh

Wilayah 3 Torehkan Emas di Ajang POR Sepak Bola PGRI Cipatat: Semangat Solidaritas Bergema di HUT PGRI ke-80

-Daerah-97 views

Wilayah 3 Torehkan Emas di Ajang POR Sepak Bola PGRI Cipatat: Semangat Solidaritas Bergema di HUT PGRI ke-80

CIPATAT.Mitanews.co.id ||


Sorak sorai dan riang gembira mewarnai lapangan usai laga final ajang Pekan Olahraga (POR) Sepak Bola PGRI Cabang Cipatat dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun PGRI ke-80. Pertandingan puncak mempertemukan Wilayah 3 dan Wilayah 4, yang berakhir dengan skor 2:0 untuk kemenangan Wilayah 3. Sabtu, 8/11/2025

Ketua Wilayah 3, Ujang Juhana, S.Pd., yang akrab disapa UJ, tak mampu menyembunyikan rasa bangga dan bahagianya saat ditemui awak media. Dengan senyum semringah, UJ menyampaikan apresiasi atas kerja keras timnya yang berhasil meraih medali emas dalam ajang bergengsi antar guru se-Cipatat.

> "Kemenangan ini bukan hanya soal skor, tapi tentang semangat kebersamaan dan solidaritas antar guru. Semoga tahun depan kegiatan seperti ini bisa kembali digelar agar silaturahmi antar guru terus terjalin," ujar UJ penuh harap.

Mengusung slogan "PGRI Junjung Tinggi Solidaritas, Yes!", POR PGRI Cipatat menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antar anggota dan memperkuat semangat organisasi.

Tak hanya di cabang sepak bola, Wilayah 3 juga mencatatkan prestasi membanggakan di cabang olahraga lainnya:
- Bola Voli Putra: Juara ke-2
- Bulu Tangkis Putra: Juara ke-2
- Bulu Tangkis Putri: Juara ke-3

UJ pun menyampaikan bahwa dirinya masuk dalam bursa pemilihan kepengurusan PGRI Cabang Cipatat Formatur 2 (F2). Ia memohon dukungan dan doa dari seluruh anggota agar prosesnya berjalan lancar. Meski jadwal pemilihan belum ditentukan secara pasti, antara akhir November atau Desember 2025, UJ optimis dan siap berkontribusi lebih besar.

"Kalau saya dipercaya masuk dalam formatur kepengurusan, saya ingin mengusulkan agar kegiatan seperti POR PGRI ini menjadi agenda tahunan. Karena dari sinilah semangat guru tumbuh, dan solidaritas semakin kuat," tuturnya sambil tersenyum.(Riki)***

Baca Juga :
Raih Penghargaan KLA Kategori Pratama, Wakil Wali Kota Sibolga Hadiri Advokasi Penguatan Pembangunan PPPA

News Feed