oleh

KNTI Pusat lakukan FGD Pendirian Sekolah Nelayan di Desa Pekan Tanjung Beringin

-Daerah, Pendidikan-2,018 views

Sergei.Mitanews.co.id |
Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) Pusat lakukan FGD inisiasi Pendirian Sekolah Nelayan di Desa Pekan Tanjung Beringin Kec.Tanjung Beringin Kab.Sergei bekerja sama dengan Pusat Studi Ekonomi Kerakyatan Universitas Gajah Mada Yogjakarta dan Universitas Dharmawangsa Medan sebagai pendamping.

FGD dilakukan diBalai Desa Pekan Tanjung Beringin, Senin 21/02/2022. Hadir dalam FGD ini Sekjen KNTI Pusat (Iin Rohimin), Peneliti UGM (Awan Santosa, SE, M.Sc) dan Wakil Rektor III Univ. Dharmawangsa (M.Amri Nst, SE, M.Si), Ketua KNTI Kab.Sergei (Zulham).

Sekolah nelayan ini merupakan yang pertama di Indonesia, menurut penjelasan Sekjen KNTI Pusat, ada 3 sekolah nelayan yang diinisiasi oleh KNTI Pusat, yg pertama di Kab.Sergei Prov.Sumatera Utara, Kab.Rembang di Jawa Tengah dan yang ketiga di Kab.Tarakan Prov. Kalimantan Utara.

Konsep sekolah nelayan ini akan memakan waktu lebih kurang 6 bulan dengan kurikulum yang akan disusun secara sistematis menyesuaikan kondisi daerah dimana sekolah akan didirikan, demikian disampaikan Peneliti dari UGM, Awan Santosa.

Peserta dalam FGD ini adalah para nelayan yang bergabung dalam KNTI di kecamatan Tanjung Beringin( suardi )

Baca juga : Bupati H.Surya BSc Menutup MTQ Ke-53 Tingkat Kabupaten Asahan 2022

News Feed