oleh

Buka Rakor Pengamanan Libur Lebaran 1444 H, Pj Bupati Tapteng Ingatkan Pentingnya Keselamatan Masyarakat

-Daerah-807 views

TAPTENG.Mitanews.co.id | Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah (Pemkab Tapteng) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengamanan Libur Idul Fitri 1444 H di wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah bertempat di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, pada Jumat (14/4/2023) siang.

Rapat Koordinasi ini dipimpin langsung oleh Pj Bupati Tapanuli Tengah Elfin Elyas bersama Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Jimmy Christian Samma, SIK, Dandim 0211/Tapanuli Tengah Letkol Letkol Inf Jon Patar Hasudungan Banjarbahor, SIP, yang mewakili Dandenpom 1/2 Sibolga, yang mewakili Dansatrad 234 Sibolga, dan yang mewakili Danlanal Sibolga.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Tapteng, Elfin Elyas menyampaikan bahwa Presiden Republik Indonesia melalui Surat Keputusan Bersama Tiga Menteri (Menag, Menaker, dan Menpanrb) menetapkan perubahan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2023 dimana pada Idul Fitri 1444 H ini cuti bersama dan hari libur nasional Idul Fitri pada tanggal 19-25 April 2023. Dengan waktu libur yang panjang ini, dapat bertemu dengan keluarga, melepas rindu bagi para pemudik setelah adanya pembatasan selama tiga tahun akibat pandemi Covid-19. Dan jika ada rezeki yang lapang, kita bisa  berbagi dengan kerabat keluarga dan sesama.

"Kita perlu antispasi dari pergerakan mobilitas masyarakat. Diperkirakan semakin besar jumlah masyarakat yang melakukan pergerakan mobilitas pada libur Lebaran ini sehingga semakin besar juga resiko terhadap kemananan dan keselamatan masyarakat. Ingat intinya itu keselamatan masyarakat selanjutnya menghadirkan kenyamanan. Menjadi fokus kita nantinya adalah bagaimana arus mudik, bagaimana obyek wisata itu bagus sehingga masyakarat bisa nyaman nantinya menjelang idul Fitri dan menikmati libur Lebaran," kata Pj Bupati Tapteng, Elfin Elyas.

Dalam rakor ini, Pj Bupati bersama Forkopimda Tapteng juga membahas upaya pengendalian inflasi atas adanya potensi kenaikan ekstrim harga bahan pokok dan kelangkaan barang, penguatan ketahanan pangan, dan kesiapan berbagai lokasi obyek wisata di Tapteng yang akan dikunjungi para wisatawan, serta peran serta UMKM Tapteng.

Hal lainnya yang tak kalah penting dibahas dalam rakor ini adalah potensi kerawanan sosial, bencana alam termasuk karhutla dan kebakaran.

"Poin-poin ini yang menjadi fokus kita dalam rakor ini dengan mengedepankan keselamatan, ketertiban dan keamanan, kenyamanan, dan kebersinambungan. Mari kita bersama-sama bersinergi dalam penanganan keselamatan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, termasuk di obyek wisata pantai pada masa Libur Lebaran ini," terang Pj Bupati Tapteng.

"Bagaimana kesiapan pengamanan dan apa saja yang dilakukan Pemkab Tapanuli Tengah bersama Forkopimda, dan stakeholders mewujudkan stabilitas dan kondusif sehingga kita lebih nyaman untuk mengawal dan mengantisipasi trantibum di tengah masyarakat pada tahun 2023, khususnya menjelang hingga setelah Idul Fitri ini," ujarnya.

"Kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran bapak dan ibu. Kita tidak bisa memberhasilkannya kalau tidak bersama-sama melakukannya dengan ikhlas. Dan Tuhan menakdirkan kita untuk mengabdi di Tapteng ini, maka kita betul-betul memberikan hati kita, sehingga amanah yang dipercayakan Tuhan kepada kita itu tidak menjadi sia-sia. Ini kesempatan kita untuk hidup dalam takdir kita adalah pelayan bagi masyarakat maka jauh lebih baik pikiran kita untuk melayani masyarakat, terutama untuk menyelamatkan. Dalam rakor ini, saya mengingatkan kita semua agar keselamatan masyarakat itu paling utama," pungkasnya.

Rakor ini turut dihadiri Dandim 0211/TT Letkol Inf Jon Patar Hasudungan Banjarbahor, S.I.P, Kapolres Tapteng AKBP Jimmy Christian Samma, SIK, mewakili Dandenpom 1/2 Sibolga, mewakili Dansatrad 234 Sibolga, mewakili Danlanal Sibolga, perwakilan dari Pertamina Sibolga, perwakilan dari Bulog Sibolga, perwakilan dari Bank Indonesia Sibolga, Plh Sekdakab Tapteng, Asisten, Pimpinan OPD Pemkab Tapteng, Camat, Organisasi Keagaamanan, Organisasi Sosial Kemasyarakatan, STIKes Nauli Husada Sibolga, dan tamu undangan lainnya.(MN.16)

Baca Juga :
Kadisbudpora Nias Barat Buka Festival Budaya Puncak Harmoni Somomo

News Feed