oleh

Bupati Sergai bersama Peserta KPPD Angkatan II, Diundang Makan Malam Bersama Mantan PM Singapura Goh Chok Tong

-Daerah-150 views

Bupati Sergai bersama Peserta KPPD Angkatan II, Diundang Makan Malam Bersama Mantan PM Singapura Goh Chok Tong

SINGAPURA.Mitanews.co.id ||


Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya bersama seluruh peserta Kursus Pemantapan Pimpinan Daerah (KPPD) Angkatan II Tahun 2025 mendapat kehormatan menghadiri jamuan makan malam bersama mantan Perdana Menteri (PM) Singapura, Goh Chok Tong, di Singapura, Kamis 14 November 2025 malam.

Dipertemuan santai tersebut, mantan PM Singapura Goh Chok Tong berbagi pengalaman kepemimpinan yang ia jalani selama memimpin salah satu negara paling maju di Asia Tenggara.

Ia memaparkan berbagai pandangan strategis mengenai tata kelola pemerintahan, penguatan karakter pemimpin, serta pentingnya konsistensi dalam membangun fondasi pembangunan jangka panjang.
Menurut Bupati Sergai, diskusi tersebut menjadi ruang tukar gagasan yang berharga.

“Beliau membagikan banyak hal terkait kepemimpinan, mulai dari ketegasan, kerendahan hati, sampai kemampuan membaca tantangan ke depan. Cara beliau menyampaikan sangat sederhana namun penuh makna,” ujar Bang Wiwik, sapaan akrab Bupati.

Dalam kesempatan itu, mantan PM Goh Chok Tong juga berbagi pengalaman terkait hidup sehat meski memasuki usia lanjut. Menurut Bupati Mr. Goh Chok Tong masih tampak bugar dan aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan. Keteladanannya dalam menjaga kesehatan, pola hidup, dan komitmen terhadap karakter kepemimpinan menjadi inspirasi bagi banyak orang.

Bupati juga menyampaikan apresiasi atas kesempatan berdiskusi secara langsung dengan sosok yang ia sebut sebagai pemimpin visioner itu.

“Pak Goh Chok Tong adalah pribadi yang humble, luas wawasannya, dan memiliki karakter kepemimpinan yang tangguh. Kami sangat berterima kasih atas ilmu dan pengalaman yang beliau bagikan,” tuturnya.

Ia berharap wawasan yang diperolehnya selama KPPD dan pertemuan dengan Goh Chok Tong dapat menjadi bekal dalam memperkuat arah pembangunan di Kabupaten Sergai. Menurutnya, Singapura merupakan salah satu negara yang menjadi rujukan dalam pembangunan daerah yang terstruktur dan berorientasi jangka panjang, terutama dalam sektor infrastruktur.

“Bersama Wakil Bupati Bapak Adlin Tambunan, kami terus bekerja memantapkan pembangunan infrastruktur yang menjadi pondasi kesejahteraan masyarakat. Belajar dari Singapura, kami ingin memastikan setiap pembangunan di Sergai berjalan efektif dan membawa manfaat nyata,” kata Bupati.

Pertemuan ini menjadi salah satu agenda dalam rangkaian KPPD Angkatan II Tahun 2025 yang diselenggarakan Lemhannas RI yang dirancang untuk memperkuat kapasitas kepemimpinan para kepala daerah dalam menghadapi dinamika pembangunan di tingkat lokal maupun global.

Sebelumnya, Bupati Sergai Bersama 24 kepala daerah lainnya berkunjung ke Lee Kuan Yew School of Public Policy (LKYSPP) untuk mempelajari praktik terbaik dalam pendidikan, kesehatan, transportasi umum, hingga manajemen lingkungan. (mn.44)***

Baca Juga :
BI dan Kepala Daerah Sisi Batas Labuhan Sepakat Percepat Pengendalian Inflasi dan Digitalisasi Daerah