oleh

Holiluddin, Putra Sergai Buat Pusat Toko Online Hasil Ikan Laut Segar Pertama di Indonesia

-Ekonomi Bisnis-1,613 views

SERGAI.Mitanews.co.id | Muhammad Holiluddin putra Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) bertempat tinggal di Desa Pasar Baru, Kecamatan Teluk Mengkudu, menjadi pengusaha pertama yang mendirikan pusat toko online bernama Birulaut yang menjual ikan segar pertama di Indonesia.

Birulaut merupakan pusat toko online khusus menjual segala macam hasil laut yang segar, resmi diperkenalkan pada seminar UMKM Build Up konvensi pemahaman dan pengembangan UMKM di Kota Medan yang bertempat di Universitas Politeknik Negeri Medan, Selasa (16/5/2023) kemarin.

Hampir 1000 peserta hadir pada seminar UMKM Build Up di lantai V Gedung Z Universitas Polmed. Seminar tersebut juga dihadiri empat pemateri. Dosen Polmed Lily M. Nasution memberikan materi Perizinan Usaha. Trainer Kampus UMKM Shopee Medan Deta Zulfaini memberikan materi digital marketing, Fungsional pengawas koperasi Fatimah Batubara memberikan materi kebijakan dan pengembangan UMKM dan Dosen Polmed Ika Mary Pasaribu memberikan materi inovasi produk.

Owner Birulaut Muhammad Holiluddin didampingi wakil direktur Gusti Rendi ketika diwawancarai awak media mengatakan perkembangan teknologi turut mempengaruhi tatanan kehidupan manusia saat ini, tak terkecuali dalam hal berbisnis dari digitalisasi.

Holiluddin menjelaskan Birulaut adalah aplikasi pusat toko online pertama di Indonesia yang menjual hasil laut berupa ikan, kepiting, udang, kerang dan kepah yang menjamin kehigenisan, tanpa pengawet dan sudah disiangi.

"Masa ini perlu diketahui bahwasanya di Kota Medan khususnya sedang kesulitan mendapatkan hasil laut berupa ikan, udang dan kepiting yang segar tanpa pengawet. Bahkan kita sering menemukan ikan yang sudah lima hari masih diperjualbelikan, kehigienisan ikan itu tentunya menjadi kekhawatiran. Sebab itulah Birulaut kita hadirkan untuk masyarakat pecinta ikan laut," ujar Holiluddin yang juga merupakan Ketua HNSI Kabupaten Serdang Bedagai, Rabu (17/5/2023) di lantai V gedung Z Universitas Polmed.

Holiluddin menambahkan Birulaut merupakan toko pusat yang memberikan peluang bagi siapapun untuk buka toko online di aplikasi Birulaut agar memajukan UMKM digital masyarakat pesisir provinsi Sumatera Utara bahkan Indonesia.

Sementara itu Kepala Jurusan Meeting, Incentive, Convention and Exhibition (MICE) Rismawati Situmorang mengatakan Birulaut sangat bagus. Semoga terus menjaga kualitasnya.(mn.44)

Baca Juga :
Komisi A DPRD Labura Kunker ke PMI Sumut Guna Dorong Kinerja Kepalangmerahan Setempat