SERGAI.Mitanews.co.id | Masih dalam rangka meriahkan HUT Bhayangkara ke-76 tahun, Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) bersama personil dan masyarakat lainnya mengisi weekend dengan mancing ikan bersama di Sei Rampah, tepatnya di pekarangan pangan lestari Mapolres, Sabtu (25/6/2022).
Kapolres Sergai AKBP Dr. Ali Machfud,S.IK,M.IK,didampingi Kabag Logistik Kompol R Hutagalung, Kasat Samapta AKP Abdul Rahman,dan sejumlah personil dan masyarakat.
AKBP Dr Ali Machfud kepada wartawan mengatakan kegiatan mancing bersama tersebut dalam rangka hari Bhayangkara ke-76 di Polres Serdang Bedagai yang Diikuti personil dan warga.
” Kegiatan ini untuk memupuk rasa sportifitas dari anggota Polres dan masyarakat ”, kata Kapolres.
Lanjut Kapolres,kegiatan ini mengambil thema melalui mancing mania kita tingkatkan soliditas personel dan M
Masyarakat menuju Polri Presisi.
" Polres Sergai menggelar mancing bersama dalam rangka menyambut Perayaan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-76 tahun 2022 dengan Thema "Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi & Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh",pungkas Kapolres.(mn.44).
Baca Juga : Sergai Gelar Turnamen Sepak Bola U-23 Piala Bupati