oleh

Ketua PAW Karang Taruna Giriharja Dilantik

-Daerah-886 views


Ketua PAW Karang Taruna Giriharja Dilantik

CIPATAT.Mitanews.co.id ||


kepala desa ciptaharja Idham Martadinata mengambil sumpah/janji serta melantik ketua dan pengurus dan anggota Pengganti Antar Waktu Karang Taruna Giriharja Desa Ciptaharja Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, sisa masa jabatan Periode 2019-2025, bertempat di Aula Kantor Desa Ciptaharja, Sabtu 6 Juli 2024.

Selain dihadiri kades Ciptaharja, kegiatan dihadiri juga Perwakilan Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kecamatan Cipatat, staf Desa Ciptaharja dan para Pengurus Unit Karang Taruna Giriharja beserta tamu undangan lainnya.

Adapun Ketua PAW Karang Taruna Giriharja yang diambil sumpah/janji dan dilantik bernama Rendy menggantikan Alan. yang mengundurkan diri.

Acara di mulai dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, mars karang Taruna dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan kepala desa Tentang meresmikan dan mengesahkan serta melantik ketua PAW terpilih, sisa masa jabatan 2019-2025.

"Selanjutnya dilakukan pengambilan sumpah/janji dan pelantikan serta penandatanganan Berita Acara pelantikan", Sambutan dari Kepala Desa Idham Martadinata, sambutan Ketua PAW Karang taruna Desa Rendy dan pembacaan do’a, serta pemberian ucapan selamat kepada Ketua PAW yang baru dilantik serta foto bersama.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Idham Martadinata menyampaikan pesan kepada Ketua beserta Jajaran pengurus Karang Taruna Desa (KTD) agar bekerja dan melaksanakan tugas sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab sesuai dengan tugas, fungsi dan wewenang.

“Sebagai unsur pemerintah Desa, Kepala Desa dan Karang Taruna merupakan mitra kerja dalam Lembaga Desa, sehingga harus dapat membangun komunikasi yang harmonis, sekaligus bersinergi dengan tetap dan terus melakukan koordinasi dalam pelaksanaan pembangunan serta pembinaan ke setiap Unit dan subyunit teknis karang taruna di Desa,” katanya.

Ditempat Terpisah, Ketua Forum Pengurus Karang Taruna Kecamatan Cipatat. Jujun Menyampaikan Mohon Maaaf karena tidak Bisa Hadir dalam acara pelantikan Karang Taruna Giriharja Desa Ciptaharja Dikarenakan Ada Urusan Yang Sangat Urgen. Sekali lagi Saya Mohon maaf.

Lanjut, Jujun. Atas nama pribadi dan pengurus karang taruna kecamatan, saya mengucapkan selamat kepada ketua terpilih kang Rendy sebagai PAW ketua karang taruna desa ciptaharja, saya berharap semoga kepemimpinan beliau bisa mengangkat kembali nama karang taruna giriharja menjadi karang taruna percontohan yang sempat di raih pada tahun 2019, perkuat SDM pengetahuan tentang keorganisasian dan kelembagaan, perbaiki administrasi yang Sudah ada, dan hidupkan kembali struktur" unit kerja giriharja di semua wilayah kerja, buat program kerja yang bisa bermanfaat untuk warga karang taruna dan warga masyarakat desa ciptaharja, sinergitas dengan semua lembaga,dan bergandeng tangan dengan pemerintah desa untuk bersama - sama ikut mewarnai pembangunan dan penanganan masalah kesejahteraan sosial selalu koordinasi dan menimba ilmu dengan para pengurus sebelumnya yang telah membawa giriharja menjadi terbaik di tingkat nasional. "salam Aditya karya mahatva yodha," tandasnya. (Riki)***

Baca Juga :
Musda ke-XVII PDPM Tapteng, Imransyah Putra Hutagalung Terpilih Sebagai Ketua

News Feed