oleh

Pj Wali Kota Tebing Tinggi Raih Penghargaan Terbaik Ketiga Indonesia SDGs Action Awards

-Daerah-727 views


Pj Wali Kota Tebing Tinggi Raih Penghargaan Terbaik Ketiga Indonesia SDGs Action Awards

TEBING TINGGI.Mitanews.co.id ||


Penjabat (Pj) Wali Kota Tebing Tinggi, Moettaqien Hasrimi, berhasil meraih penghargaan bergengsi sebagai Terbaik Ketiga dalam Indonesia’s SDGs Action Awards 2024 untuk Kategori Pemerintah Kota. Penghargaan ini diberikan atas program I-SIM for Cities yang merupakan kolaborasi antara Kementerian PPN/Bappenas RI, PT Surveyor Indonesia, dan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI).

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin, dalam sebuah seremoni yang berlangsung di Ballroom Hotel Fairmont, Jakarta, Senin (07/10/2024). Pada kesempatan tersebut, Wapres juga memberikan apresiasi khusus kepada Kementerian PPN/Bappenas sebagai koordinator pelaksanaan SDGs Indonesia, serta seluruh pihak—baik dari pemerintah, sektor swasta, masyarakat sipil, akademisi, hingga generasi muda—yang telah berkontribusi terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) di Indonesia.

Dalam sambutannya setelah menerima penghargaan, Moettaqien Hasrimi mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas capaian yang diraih oleh Kota Tebing Tinggi. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta pemangku kepentingan lainnya yang telah berkolaborasi dalam mewujudkan prestasi ini.

"Saya sangat bersyukur atas apresiasi ini. Terima kasih kepada seluruh OPD dan pihak terkait atas kerja keras dan sinerginya. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan kemajuan Kota Tebing Tinggi," ujar Moettaqien.

SDGs Awards sendiri merupakan ajang penghargaan yang diberikan kepada pemerintah dan berbagai pihak non-pemerintah yang konsisten dalam mendukung implementasi SDGs di Indonesia. Penghargaan ini diharapkan dapat memacu berbagai pihak untuk semakin aktif dalam mendukung pembangunan berkelanjutan.

Dalam kesempatan tersebut, Moettaqien turut didampingi oleh Kepala Bappeda Tebing Tinggi Erwin Suheri Damanik, Kepala Bagian Pemerintahan Setdako Ramadhan Barqah Pulungan, dan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setdako Faisal Ahmad.(MN.01)***

Baca Juga :
TelkomGroup Perkuat Digitalisasi Maritim Melalui Pemanfaatan Satelit Merah Putih 2

News Feed