oleh

Polres Samosir Ajak Warga Tolak Kehadiran Premanisme: Laporan Bisa Disampaikan Melalui Call Center 110

-Daerah-382 views

Polres Samosir Ajak Warga Tolak Kehadiran Premanisme: Laporan Bisa Disampaikan Melalui Call Center 110

SAMOSIR.Mitanews.co.id ||


Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Kepolisian Resor (Polres) Samosir mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama melawan segala bentuk aksi premanisme yang meresahkan.

Warga diimbau agar tidak segan melaporkan kejadian yang mencurigakan atau tindakan premanisme melalui Call Center 110 milik Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), yang dapat diakses secara gratis dan cepat.

Imbauan ini disampaikan Kapolres Samosir, AKBP Rina Frillya, S.I.K., melalui Plt. Kepala Seksi Humas, Brigpol Gunawan Situmorang, pada Selasa, 20 Mei 2025. Ia menekankan bahwa partisipasi aktif masyarakat menjadi elemen penting dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk ikut berperan dalam menjaga ketertiban dan keamanan. Jika melihat atau mengalami langsung aksi premanisme, segera laporkan melalui layanan Call Center 110. Layanan ini gratis, cepat, dan responsif,” ujar Gunawan.

Menurutnya, Polres Samosir juga telah meningkatkan intensitas patroli preventif di sejumlah titik rawan yang menjadi lokasi favorit pelaku premanisme, seperti kawasan jalan lintas, simpang strategis, serta wilayah padat aktivitas penduduk. Patroli ini merupakan bentuk kehadiran negara dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Patroli rutin terus ditingkatkan. Hal ini merupakan langkah antisipatif sekaligus mencegah potensi gangguan keamanan yang meresahkan warga,” jelas Gunawan.

Efektivitas layanan Call Center 110 pun sudah terbukti. Salah satu kasus yang berhasil ditangani melalui laporan masyarakat adalah dugaan pencurian dengan pemberatan yang terjadi di Jalan Pintu Batu, Desa Rianiate, Kecamatan Pangururan. Polisi berhasil mengamankan pelaku yang kini tengah menjalani proses penyidikan lebih lanjut.

Polres Samosir menyadari bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama. Oleh karena itu, keterlibatan masyarakat dinilai sangat penting dalam membangun situasi yang damai dan nyaman, tidak hanya untuk warga lokal, tetapi juga bagi wisatawan yang datang ke Kabupaten Samosir.

“Kami tidak akan memberi ruang bagi pelaku premanisme. Komitmen kami adalah menjaga ketenangan masyarakat serta memberikan rasa aman bagi wisatawan yang datang berkunjung. Ini menjadi bagian penting dari upaya mendukung kemajuan pariwisata di Kabupaten Samosir,” pungkas Gunawan.

Dengan kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat, Polres Samosir optimistis dapat menciptakan lingkungan yang bebas dari aksi premanisme serta mendukung pertumbuhan sektor sosial dan ekonomi di wilayah Danau Toba tersebut.(HS)***

Baca Juga :
Membaca Komitmen Sumut Lewat Effendy Pohan: Koperasi Merah Putih sebagai Jalan Inklusif Ekonomi