oleh

Polres Sidimpuan Sosialisasikan Operasi Patuh Toba 2023 ke Pengendara

-Daerah-23,900 views

PADANGSIDIMPUAN.Mitanews.co.id ||


Polres Padangsidimpuan sosialisasikan Operasi Patuh Toba 2023 dengan memberi bimbingan penyuluhan (binluh), edukasi dan imbauan kepada para pengguna jalan yang melintas untuk selalu tertib pada saat berlalulintas.

Kegiatan yang dipimpin Kasat Binmas AKP Sulhan Arifin Siregar didampingi KBO Satbimmas IPTU Sulaiman Rangkuti tersebut dipusatkan di Jalan Sudirman Kelurahan Sadabuan, Kecamatan Sidimpuan Utara, Rabu (12/7/2023).

"Para pengemudi atau pengendara kita imbau untuk berhati-hati saat berkendara. Memakai helm SNI dan menggunakan sabuk keselamatan serta agar mematuhi rambu-rambu lalulintas," kata Kasat Binmas.

Katanya, pihaknya juga mengimbau pengemudi untuk tidak menggunakan handphine, tidak berkendera dalam kondisi minum minuman keras, tidak melawan arah, bagi Pengendara sepeda motor tidak memakai knalpot blong.

"Termasuk tidak berboncengan lebih dari satu orang dalam mengendarai sepeda motor karena dapat menimbulkan fatalitas kecelakaan lalulintas," imbuh AKP Sulhan Arifin.

Melalui kegiatan ini diharap pesan kamseltibcar lantas kepada masyarakat tersampaikan, guna meningkatkan kesadaran berlalulintas serta menekan pelanggaran lalulintas serta menurunkan laka lantas di wilkum Polres Padangsidimpuan pada Ops Patuh Toba 2023. [AS]

Baca Juga :
TMMD Ke-117 Kodim 0212/Tapsel, Wujud Keprihatinanย TNI Melihat Sulitnya Kehidupan Ekonomi Rakyat

News Feed