oleh

Viral Video Anak Perempuan Diduga Ngelem, Polisi Gercep

-Peristiwa-862 views


Viral Video Anak Perempuan Diduga Ngelem, Polisi Gercep

SERGAI.Mitanews.co.id ||


Beredarnya sebuah video dari akun Facebook @Ramlinda berdurasi 2:01 menit berisi video yang memperlihatkan seorang anak perempuan di bawah umur sedang ngelem menuai kecaman dan prihatin.

Atas viralnya video yang sudah dishare 1,7 ribu dan mendapat ratusan komentar nitizen tersebut, pihak Kepolisian Resort Serdang Bedagai langsung memberikan respons "Gercep" cepat dan tepat.

Video tersebut menimbulkan kepedulian publik yang mendalam, mendorong aparat untuk segera mengambil tindakan serius.

Kanit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Ipda ZH. Limbong, S.H dan Ps. Kasi Humas Polres Sergai Ipda S.H Nauli Siregar, Selasa (13/8/2024) meninjau langsung lokasi kejadian di Tim bergerak menuju lokasi tempat tinggal anak tersebut disalah satu desa di Kecamatan Sei Rampah.

Tim dari Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial bekerja sama dengan berbagai instansi terkait, termasuk Dinas UPTD PPA, serta pihak Kecamatan Sei Rampah dan Satpol Polisi Pamong Praja berkolaborasi antara lembaga-lembaga ini diharapkan dapat memastikan penanganan kasus yang komprehensif dan efektif.

Menurut keterangan dari Ipda S.H.Nauli Siregar yang menjabat sebagai Ps.Kasi Humas polres Sergai mengatakan bahwa anak yang dimaksud seorang perempuan berinisial "I" berusia delapan tahun.Korban tinggal bersama orangtuanya berinisial K (60) dan J (55) serta abangnya AR (24).

Langkah awal, Dinas Sosial membawa korban dan keluarganya ke Rumah Sakit Sultan Sulaiman untuk dilakukan assessment. Proses penilaian ini bertujuan untuk mengevaluasi kondisi kesehatan dan kesejahteraan psikologisnya.

Hasil assessment akan menentukan langkah-langkah selanjutnya dalam menangani kasus ini serta memberikan dukungan yang diperlukan bagi anak dan keluarganya.

Pihak yang berwewenang berkomitmen untuk menangani kasus ini dengan penuh perhatian, memastikan korban mendapatkan perlindungan yang layak dan keluarga mendapatkan bimbingan yang diperlukan.

Di masa depan, diharapkan langkah-langkah yang diambil dapat memberikan solusi yang tepat serta mencegah kejadian serupa.(mn.44)***

Baca Juga :
Pengedar Sabu di Jadi Mulya tak Berkutik Ditangkap Polisi

News Feed