oleh

Cucuran Air Mata Warnai Do’a Wuquf Jamaah Haji Kloter 3

-Daerah-810 views

Arab Saudi,Makkah.Mitanews.co.id | Cucuran air mata dari Jama'ah Haji asal Kota Padangsidimpuan yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 3 saat ini sedang melaksanakan do'a Wuquf di Padang Arofah, Ahad (10 Zulhijjah 1443 H / 10 Juli 2022) Waktu Arab Saudi.

Demikian laporan Balyan Kadir Nasution salah satu wartawan Mitanews.co.id yang saat ini sedang menjalankan ibadah haji

Wuquf adalah puncak ibadah haji umat Islam. Wuquf salah satu rukun haji yang tidak dapat ditinggalkan, tidak berhaji sesorang jika tidak melakanakan Wuquf.

Dalam bahasa Arab Wuquf artinya berhenti. Oleh karena itu, seluruh Jama'ah Haji berhenti dari segala aktivitas dan berdiam diri berkumpul di Padang Arafah untuk memanjatkan doa.

Setiap muslim/muslimat akan meneteskan air mata,merenungkan segala dosa yang telah diperbuat dan memanjatkan doa memohon ampunan Allah SWT. Arafah tempat yang dimaknai dengan mengenal atau berjumpa, mengenal dirinya dan berjumpa dengan Sang Khalik Allah SWT.

Do'a yang dipimpin DR. Rahmat Al-Amin Siregar, Dosen UIN Ar-Raniry Banda Aceh yang tergabung dalam Kloter 3 Kota Padangsidimpuan.

Rahmat Al-Amin mendo'akan Tanah Air RI selamat dari fitnah kaum yang hanya mau memanfaatkan NKRI untuk kepentingan dunia.

Selain itu Ustadz Rahmat juga mendo'akan kaum muslimin seluruh dunia, termasuk keluarga jemaah haji yang belum dapat kesempatan tunaikan haji.

Termasuk mendo'akan agar kaum muslimin kuat menghadapi musuh-musuh agama Allah.

Mendo'akan keampunan dosa orang tua jemaah haji yang terlebih dulu dipanggil menghadap ALLAH sekaligus mendo'akan agar anak orang tua jemaah haji kuat menjaga orangtuanya.(MN.03)

Baca Juga : Polsek Teluk Mengkudu Terima 1 Kambing,Polsek Perbaungan 1 Kambing dan Lembu

News Feed