oleh

KH. Mun’im Turun Ke Paluta Latih Kader Penggerak Bangsa

-Politik-610 views

KH. Mun’im Turun Ke Paluta Latih Kader Penggerak Bangsa

PALUTA.Mitanews.co.id ||


KH Mun'im membantu kader-kader muda mengembangkan potensi diri dan meningkatkan kapasitas Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di tingkat daerah.

Lembaga Kaderisasi Nasional (LKN) DPP PKB menyelenggarakan kegiatan Pendidikan Kaderisasi Penggerak Bangsa di Hotel Mitra, Gunung Tua, Padang Lawas Utara, Sumatera Utara, pada 20 hingga 22 Juni 2025.

KH Mun'im, seorang tokoh ulama, telah menunjukkan komitmennya dalam membina kader-kader muda yang berpotensi menjadi penggerak bangsa. Dengan pengalaman dan kebijaksanaannya, beliau membimbing mereka untuk menjadi pemimpin yang berintegritas dan berdedikasi tinggi.

Salah satu instruktur, KH. Mun’im, menyampaikan rasa syukurnya bisa hadir di tengah masyarakat Tabagsel dan menilai kegiatan ini sebagai tonggak penting dalam sejarah kaderisasi PKB.

“Terima kasih diberi kesempatan datang ke daerah ini. Saya merasa seperti di rumah sendiri di kabupaten ini. Ini merupakan kegiatan kaderisasi paling cepat di dapil Sumatera Utara II, dan saya yakin sudah ditakdirkan Allah kaderisasi perdana dilaksanakan di tempat ini,” ungkap KH. Mun’im.

Instruktur, KH. Mun’im, Ia juga menyinggung sejarah Islam yang pertama kali masuk ke Nusantara melalui wilayah Barus, Tapanuli Tengah, dan berharap semangat perjuangan kaderisasi ini bisa menjalar ke seluruh daerah di Indonesia.

“Islam itu masuknya dari Barus, Tapteng, di Sumatera Utara ini. Mudah-mudahan semangat kaderisasi DPP PKB berawal dari sini dan dapat diterapkan di daerah-daerah lainnya di Indonesia,” ujarnya.

Lebih lanjut, KH. Mun’im menegaskan pentingnya menjaga eksistensi PKB sebagai partai ideologis yang memiliki basis massa kuat.

“PKB ini partai ideologis yang punya basis massa yang solid. Bayangkan, PKB tidak rontok meski diterpa berbagai goncangan politik belakangan ini. Maka dari itu, harus kita jaga dengan kaderisasi yang baik seperti kegiatan hari ini,” tandasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut sejumlah Instruktur dari LKN DPP PKB, Ketua DPC PKB Padang Lawas Utara, Ketua DPC PKB Kota Padangsidempuan, dan Pengurus PCNU se Tabagsel serta 100 peserta kaderisasi PKPB.(R)***

Baca Juga :
Kasus Dihentikan, Ketua Umum PWI Pusat Pikir-pikir Tempuh Jalur Hukum